Puji syukur bagi Allah sang pemilik seluruh alam, Alhamdulillah pada waktu dan kesempatan ini kita masih diberikan kesempatan oleh-Nya untuk dapat bernafas di muka bumi yang fana ini, bayak diantara saudara - saudara kita yang pada waktu - waktu kemarin masih mereka bersama kita namun karena mereka sudah tidak memiliki kesempatan untuk bernafas lagi di bumi ini, sesungguhnya hanya penyesalanlah yang kini mereka rasakan, dinama mereka menyayangkan selagi mereka memiliki kesempatan bernapas hidup di dunia mereka tidak memanpaatkan waktunya dan mengisisnya dengan amalan - amalan shaleh, karna dikala itu tidak ada yang mereka butuhkan selain dari pada amal sholeh yang mereka kerjakan selagi hidup di dunia.
Maka dari itu kita yang kini masih memiliki kesempatan, jangn pernah menyia - nyiakannya waktu dan kesempatan yang kita miliki dan kita HARUS berusaha terus mengoptimalkan amlan shaleh kita untuk bekal dikala waktu hidup kita telah habis yakni di hari kematian yang harus betiul - batul kita sadari bahwa kita semua akan melaluinya.
Shalawat beserta salam terlimpah selalu kepada sang suri tauladan abadi, sang penghulu umat muslim, yang tlah membawa manusia dari alam kegelapan kepada alam yang terang benderang penuh dengan ilmu dan memenangkan agamaNya diatas agama - agama lain walaupun orng - orang kafir tidak meridhoinya yakni beliau Nabi besar Muhammad SAW beserta keluarganya, sahabatnya, serta seluruh umatnya hingga akhir zaman.
Sebagai seorang muslim kita harus selalu bersyukur dengan Islam yang Allah SWT anugerahkan kepada kita, karna Islam ini adalah nikmat terbesar dan sangat esklusif dimana tidak semua manusia dapat merasakan nikmatnya Dienul Islam ini, lain dengan banyaknya nikmat yang Allah SWt limpahkan di muka bumi ini seperti nikmatnya makanan enak, nikmatnya dikala kita tidur lelap, nikmatnya hiburan - hiburan, nikmatnya limpahanan harta, dll semua nikmat itu tentumya lazim semua orng dapat merasakannya namun berbeda dengan nikmat Islam hanya orang - orang beruntunglah yang dapat meresakannya besarnya nikmat tersebut.
Islam adalah Dien rahmat bagi seluruh alam, dimana Islam tlah memberikan aturan bagi kehidupan manusia dari mulai hal terkecil hingga perkara - perkara terbesar yang ada di dunia ini. Jangan pernah menganggap bahwa Islam adalah agama yang hanya mengatur seputar ibadah mahdoh saja tetapi Islam adalah lebih dari itu bahkan Islam adalah sebuah Ideologi bagi kehidupan seluruh alam.
|
Title : MUKADIMAH
Description : Puji syukur bagi Allah sang pemilik seluruh alam, Alhamdulillah pada waktu dan kesempatan ini kita masih diberikan kesempatan o...